Entries by

Dramatic Reading : Sebuah Alternatif Pementasan

Oleh Jose Rizal Manua* Sepengetahuan saya, di Indonesia, ‘dramatic reading’ sebagai seni pertunjukan diawali oleh Arifin C. Noer, melalui pementasan “Caligula”, karya Albert Camus. Terjemahan Asrus Sani. Surat kabar Kompas, tanggal 21 Mei 1969, merilis: “Di Teater Arena- Pusat Kesenian Jakarta, jalan Cikini, hari jum’ at, malam besok akan dilakukan “dramatic Reading” oleh Arifin C. […]

In Memoriam : Djoko Pekik Jungkir Balik

Oleh Agus Dermawan T. Pelukis besar Djoko Pekik telah berpulang pada 12 Agustus 2023 lalu dalam usia 86 tahun. Puluhan gambar puitis diwariskan. Ratusan lukisan prosais dipersembahkan. Dari karya-karya itu tidak sedikit cerita-cerita dramatis serta merta terlahirkan.  Djoko Pekik, kelahiran Purwodadi, Jawa Tengah, aktif melukis sejak masuk Akademi Seni Rupa Indonesia di Yogyakarta. Dan namanya […]

Djoko Pekik, Trilogi Celeng, dan Runtuhnya Rezim Soeharto

Oleh Bambang Bujono* (Majalah D&R 8-14 November 1999) Seniman itu harus tahu kemarin, sekarang, dan akan datang… Ini bukan meramal, tapi kan (kita) tahu kelakuan-kelakuan sejarah… (Djoko Pekik) DJOKO Pekik muncul dari protes. Ketika dipersiapkan pameran kebudayaan Indonesia di Amerika yang disebut KIAS, di tahun 1989, beberapa kurator. termasuk dua dari Amerika Serikat, menilai karya-karya […]

Unan-unan Desa Ngadas

Oleh Muhammad Nasai* Masyarakat Ngadas, Kawasan Tengger Semeru merupakan masyarakat yang sangat teguh dalam menjaga kearifan lokal, adat istiadat di desanya. Terlebih pada ritual-ritual keagamaan, selain itu masyarakat Ngadas sampai hari ini juga masih rutin menyelenggarakan ritual Unan-unan. Sebuah ritual “nglenggahaken kolo (waktu)”, sebuah ritual yang sangat berkaitan dengan penanggalan untuk masa tanam.  Tepat pada […]

Koreografi yang Sehari-Hari dan Laku Keseharian yang Koreografis

Oleh Lestari Teater Black Box Salihara seperti biasa begitu hening dan temaram. Kursi penonton sudah hampir penuh, tetapi gelap masih membentang di panggung. Perlahan, satu sorot cahaya menghujani pojok kiri panggung. Semakin terang sorot lampu, semakin terlihat sepetak kotak berwarna putih di pojok kiri panggung. Lampu sorot dari arah berlawanan juga ikut menerangi barisan itu. […]

Puisi-puisi Mahwi Air Tawar

Surat Soebek I : Umam Dante Bersama surat ini kulipat lelah udara dalam tumpukan tumpak rapuh sebelum lembaran kelaras diam-diam relakan dirinya dirampas dan segala wasiat bumi digunduli gigi-gigi gergaji dan traktor-traktor dari masa depan kerakusan umat manusia. Serat dan urat nadi bumi pun berkecai berderai di antara tawa dan payau genangan cita-cita dan bencana […]

Puisi-puisi Ngadi Nugroho

PENA BERADA DI TANGAN TUHAN Malam, saat lembaran awan dilipat, diletakkan di belakang punggung bulan. Sepasang mata saling mengikat. Mengeja seribu pintu. Bertanya; pintu mana yang kan dibuka dan dituju. Gulungan surat cinta belum tersusun sempurna. Batas akhir cerita bukanlah sebuah koma. Malam pun menampakkan wajahnya yang gelap dan semakin hitam. Memang ada rembulan yang […]

Cerpen di Depan Hukum – Franz Kafka dalam Empat Bahasa Daerah

(Bahasa Papua Suku Mee, Bali, Sunda, Jawa) Ada banyak upaya membawa karya sastra bermutu dunia ke hadapan pembaca kita. Ada penerbit yang mengkhususkan menerbitkan karya sastra terjemahan dari penerjemah bahasa asli si pengarang menulis. Dengan harapan distorsi pemahaman dari pengarang itu menjadi lebih berkurang. Saya lebih tertarik menerjemahkan karya-karya Franz Kafka dari bahasa aslinya, yakni […]

Efek Musikalitas dan Pergulatan Spiritual dalam “Jogéd Transendental”

Telaah Karya Sastra Sejarah Sebelum mengulik perihal karya sastra (berlatar) sejarah, mari kita telisik pengertian masing-masing. Kalem, Nyai. Ini bukan sejenis tulisan akademik dan tidak mengandung timbunan karnaval pengertian. Setiap istilah saya kasih jatah cukup satu pengertian. Masuk? Terry Eagleton, ahli teori sastra dan kritikus berkacamata penganut Marxisme ini menawarkan pengertian menarik. Sastra, menurutnya, merupakan […]

Gusmiati Suid : Arsip & Refleksi

Segera Terbit.. Judul: Gusmiati Suid : Arsip & Refleksi Penulis : Helly Minarti, Nirwan Dewanto, Dr. Sal Murgiyanto, Efix Mulyadi, Afrizal Malna, Dr. Yerry Wirawan Ukuran: 16,30 cm X 23 cm Penerbit: Borobudur Writers and Cultural Society (BWCF) Cetakan ke-1, Juni 2023 Informasi: admin@borobudurwriters.id ————- Buku ini memuat arsip media massa tentang pementasan dan proses […]